Dalam dunia usaha seragam kerja memiliki peranan yang sangat penting karena bisa menjadi identitas bisnis sehingga lebih mudah untuk dikenali. Setiap perusahaan tentu memiliki ciri khas tersendiri pada seragam kerjanya sehingga bisa dibedakan dengan perusahaan lainnya. Seperti pada seragam kerja Perusahaan IT Aringo Computer yang telah kami produksi berikut ini.
Aringo Computer merupakan sebuah perusahaan distributor dan retail komputer desktop, notebook, printer, harddisk eksternal, keyboard, flashdisk, kamera, cctv, speaker, dan berbagai macam aksesoris komputer lainnya. Dengan produk yang lengkap, murah, dan bergaransi, Aringo Computer senantiasa memberikan pelayanan yang terbaik demi kepuasan konsumen.
Selain menyediakan berbagai macam produk yang berkualitas, Aringo Computer juga menawarkan peluang reseller dengan potensi harga yang menguntungkan. Perusahaan IT ini juga menyediakan jasa build PC, service komputer, dll dengan kualitas yang terpercaya.
Aringo Computer didukung oleh tenaga yang berpengalaman dan kompeten di bidangnya. Pelayanan yang ramah, sigap dan memuaskan menjadi nilai tambah yang akan membuat konsumen merasa nyaman. Toko komputer ini juga menyediakan banyak stok perangkat atau periferal gaming stuff yang menjadikan Aringo Computer sebagai salah satu toko komputer gaming terbesar di wilayahnya.
Untuk menunjang kegiatan bisnis Aringo Computer diperlukan seragam kerja yang nyaman dan berkualitas. Oleh karena itu kami telah memproduksi seragam kerja untuk Aringo Computer dengan bahan dan design yang berkualitas sesuai konsep yang diinginkan.
Dalam pembuatan seragam kerja diperlukan beberapa pertimbangan penting agar seragam yang dihasilkan mampu memberikan kenyamanan saat dikenakan, bisa meningkatkan citra perusahaan dan efektif untuk branding perusahaan.
Selain pemilihan bahan seragam yang tepat, pembuatan seragam kerja juga harus mempertimbangkan beberapa hal. Seperti misalnya pemilihan model seragam, design yang akan diaplikasikan, serta kombinasi warna yang dipilih agar tampilan seragam semakin menarik.
Pada seragam kerja ini kami menggunakan bahan Taipan Drill yang merupakan salah satu jenis kain dengan kualitas terbaik saat ini. Bahan ini terbuat dari campuran serat katun 70% dan teteron 30% dengan karakteristik bahan yang lembut, halus, lentur dan nyaman.
Jenis bahan ini banyak digunakan untuk pembuatan seragam kerja karena memiliki kemampuan menyerap keringat yang baik sehingga tetap nyaman untuk berbagai aktivitas pekerjaan. Warna kainnya juga bagus dan tidak mudah pudar dengan permukaan kain yang tidak mudah kusut sehingga membuat penampilan semakin elegan.
Pemilihan model kemeja lengan panjang pada seragam kerja ini terlihat sangat menarik dan menampilkan kesan yang lebih rapi. Kombinasi warna biru pada seragam yang dominan dengan warna hitam ini mampu memberikan kesan yang lebih berwarna sehingga jauh dari kesan monoton.
Penggunaan model kerah yang unik pada seragam kerja ini juga terlihat keren dengan kombinasi warna birunya yang elegan. Sementara pada bagian depan terdapat aplikasi bordir komputer yang rapi berupa logo dan identitas perusahaan.
Demikian juga dengan bagian belakang seragam yang mencantumkan identitas perusahaan dengan ukuran lebih besar lengkap dengan situs resminya. Dengan warna yang cukup kontras dan ukuran huruf yang lebih besar, karyawan perusahaan bisa dengan mudah dikenali.
Selain itu, pencantuman situs resmi perusahaan juga sangat penting untuk keperluan bisnis dan promosi. Dengan membuka situs resminya konsumen bisa mengetahui secara langsung mengenai produk yang tersedia, dan bagaimana ketentuan pembeliannya.